#iagon
8 catatan
204 view
Tue, 10 Sep 2024 6:23 pm
IAG mulai merangkak ke 0.2 ADA setelah lama bertengger di 0.17 an. Tren kenaikan ini kemungkinan besar disebabkan oleh beberapa event yang lumayan "real usecase" dalam beberapa bulan ke depan diantaranya: - Iagon berencana membuat staking IAG, ini menarik karena selama ini stake hanya untuk ADA, sedangkan token biasanya menggunakan cara kerja yield farming yang mengharuskan IAG berpasangan dengan ADA terlebih dahulu agar bisa di "yield farming". - Iagon mulai memasuki penyedia cloud computing yang memungkinkan user memasang aplikasi decentralized-nya (Dapp) ke platform Iagon. - Yang menarik adalah Iagon akan merilis versi message app; semacam telegram. Saya pikir Iagon punya rencana ke depan yang lebih real usecase dibandingkan dengan project-project lainnya di ekosistem Cardano. #cardano #iagon #IAG-token #iag-price
Sun, 28 Jul 2024 12:32 am
Berdiskusi seru dengan Cardanesia via DM Twitter. Cardanesia adalah stake pool operator Cardano dari Indonesia, dengan ticker (kode pengenal) ADI. Selain menjadi stake pool operator cardano, cardanesia juga menjadi node storage dari iagon. Keren... #blockchain #cardano #cardano-indonesia #cardanesia #ADI #decentralized-storage #iagon #nice
Tue, 14 May 2024 10:47 pm
Nyoba subscribe storage nya iagon, bill monthly dengan ADA senilai $2.2 (5.7 ADA). Yuhuuu.... akhirnya bisa beli storage dengan ADA. Webkoe on IAGON https://webkoe.iagon.net Yang menarik * Bisa login dengan Wallet Cardano * Bisa bayar dengan ADA Yang mengganggu * Tidak bisa rename file langsung lewat webnya, jadi harus manual hapus file, lalu upload ulang. * Pembayarannya per periode, bulanan atau tahunan (Tidak seperti Akord yang menyediakan fitur bayar sekali untuk storage yang kita beli, untuk detail Akord mungkin akan saya posting disini nantinya) Beberapa pertanyaan yang muncul: Bagaimana iagon memperlakukan file-file yang saya upload? * File yang sudah diupload di iagon bisa dihapus, eng ing eng, apakah itu artinya iagon ternyata hanya menyediakan cloud storage biasa saja, bukan permaweb file seperti ipfs atau arweave? * Terdapat 2 menu yang menangani penyimpanan file ini, menu storage dan web ini interface Webhosting dan ini interface untuk Storage nya Apakah file dan webhosting masih bisa diakses jika periode subscribe nya sudah habis? * Ini akan terjawab di 30 hari ke depan, atau bisa saya coba hubungi ke bagian supportnya nanti. #iagon #iagon-product-review #decentralized-storage
Sat, 27 Apr 2024 9:20 pm
Berkenalan dengan token NVL, masih merupakan token di ekosistem Cardano. Token ini dikategorikan sebagai DePIN (Decentralized Physical Infrastructure Network) yang diawal roadmapnya telah menjalin kerjasama dengan IAGON. Token ini pada saat tulisan ini ditulis bernilai 0.3 ADA. #crypto #NVL-token #nuvola #iagon #DePIN
Sat, 16 Dec 2023 8:35 pm
Oya, sampai sejauh ini saya sangat sangat sangat puas dengan layanan gratisnya AKORD dengan protokol ARWEAVE nya. Upload image sepuasnya dan gratis. Iagon lama sekali bisa dipakainya. Berikut adalah layanan Akord yang sekaligus sebagai antarmuka kita ke jaringan arweave. Arweave, kalo ada yang belum tahu, adalah salah satu layanan penyimpanan file desentralize, yang artinya file kita tersebar di banyak komputer. Pemain besar lainnya adalah IPFS Just Awesome, Arweave !!! #amazing #akord #arweave #iagon #ipfs
Sun, 10 Dec 2023 3:32 pm
Wow, iagon sudah support web hosting https://webkoe.webhost.iagon.com/ #iagon #iagon-hosting #nice
Mon, 25 Sep 2023 3:20 pm
IAG dump hard. 0.244 ADA [enter] 0.232 ADA [enter] 0.192 ADA - 0.181 ADA - 0.155 ADA now 0.312 ADA exit (Fyuuh) 6 Desember 2023 #iagon #iag-price